Resep kue akar kelapa adalah salah satu jajanan tempo doeloe yang sekarang masih sering temui saat acara lebaran, natalan atau hajatan keluarga. Termasuk jenis kue kering yang bisa tahan lama jika disimpan di tempat yang tepat. Cara membuat akar kelapa dilakukan dari tepung beras ketan yang dicampur dengan santan lalu dicetak dan digoreng.
Disebut dengan kue akar kelapa karena bentuknya panjang yang ada tonjolan duri di sepanjang kue, mirip dengan akar pohon kelapa yang asli. Berkat duri-duri tersebut ada juga yang menyebut kue ini sebagai kue kaktus. Nama lainnya adalah kue manggar dan kue akar pinang.
Di Jawa, masyarakat dulu menyebutnya sebagai kue unthuk yuyu artinya gundukan rumah kepiting. Dulu mereka tidak memakai cetakan modern, hanya dengan batok kelapa yang diberi beberapa lubang. Adonan dimasukkan ke dalamnya lalu ditekan dengan sendok. Hasilnya adonan memanjang yang bergunduk-gunduk, cetakan kue akar kelapa tradisional ini bisa dijadikan alternatif.
Dari kasus di atas kita bisa menyimpulkan bahwa banyak benda yang bisa dimanfaatkan sebagai cetakan, jadi tidak perlu buru-buru beli cetakan khusus. Contoh benda bisa dipakai adalah kaleng sarden besar, lalu buatlah 3-4 lubang dengan obeng plus. Masukkan adonan dan dorong dengan sendok/ botol kecil. Simpel kan? Lebih hemat!
Bahan Akar Kelapa:
Pertama kocok telur bersama dengan vanili, gula dan margarin sampai sedikit mengembang. Campurkan tepung ketan, tapioka dan wijen lalu diaduk agar tercampur rata. Tambahkan santan demi sedikit sampai diaduk sampai didapatkan adonan yang sempurna (tidak terlalu kering atau lembek, yang penting bisa dicetak)
Selanjutnya panaskan wajan yang berisi banyak minyak, masukkan adonan ke dalam cetakan akar kelapa. Jadi sebaiknya kita cetak dan langsung goreng di wajan, hati-hati dalam melakukannya. Buat kue akar kelapa dengan panjang sekitar 4-5 cm atau sesuai selera anda.
Goreng sampai berubah warna menjadi keemasan. Angkat dan dinginkan lalu masukkan ke dalam toples tertutup agar lebih awet. Resep kue akar kelapa telah selesai, tinggal disajikan sebagai camilan yang renyah dan enak.
Resep kue ini terasa manis karena memakai gula, kalau ingin rasa yang gurih maka gula bisa diganti dengan keju. Kreasikan kue kering akar kelapa yang ala kamu 😊 Santap kue ini bersama dengan teh manis untuk kelezatan maksimal.
Baca juga: Resep Onde Onde Ketawa Pecah Dijamin Ngakak dan Empuk
Sekian artikel tentang Resep Kue Akar Kelapa yang Renyah dengan Biji Wijen. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!
Disebut dengan kue akar kelapa karena bentuknya panjang yang ada tonjolan duri di sepanjang kue, mirip dengan akar pohon kelapa yang asli. Berkat duri-duri tersebut ada juga yang menyebut kue ini sebagai kue kaktus. Nama lainnya adalah kue manggar dan kue akar pinang.
Cetakan Kue Akar Kelapa
Ciri khas dari kue kering ini adalah bentuk akar kelapa, untuk mendapatkan tekstur tersebut kita harus menggunakan cetakan akar kelapa (bisa beli di toko alat kue/ beli online), bisa juga dengan memanfaatkan spuit bentuk bintang.Di Jawa, masyarakat dulu menyebutnya sebagai kue unthuk yuyu artinya gundukan rumah kepiting. Dulu mereka tidak memakai cetakan modern, hanya dengan batok kelapa yang diberi beberapa lubang. Adonan dimasukkan ke dalamnya lalu ditekan dengan sendok. Hasilnya adonan memanjang yang bergunduk-gunduk, cetakan kue akar kelapa tradisional ini bisa dijadikan alternatif.
Dari kasus di atas kita bisa menyimpulkan bahwa banyak benda yang bisa dimanfaatkan sebagai cetakan, jadi tidak perlu buru-buru beli cetakan khusus. Contoh benda bisa dipakai adalah kaleng sarden besar, lalu buatlah 3-4 lubang dengan obeng plus. Masukkan adonan dan dorong dengan sendok/ botol kecil. Simpel kan? Lebih hemat!
Resep Kue Akar Kelapa
Untuk menciptakan adonan yang bisa dicetak, sebaiknya kita menggunakan santan untuk mengantikan air biasa. Kenapa? Nama kue inikan akar kelapa, dengan memanfaatkan santan maka kita bisa memberikan aroma dan rasa kelapa. Makin enak dan renyah!Bahan Akar Kelapa:
- Tepung beras ketan 250 gram
- Tepung tapioka 50 gram
- Telur 3 butir
- Gula halus 60 gram
- Margarin 50 gram, dilelehkan
- Santan atau air kurleb 100 ml
- Vanili 1/2 sdt
- Wijen 4 sdm
- Minyak untuk menggoreng
Pertama kocok telur bersama dengan vanili, gula dan margarin sampai sedikit mengembang. Campurkan tepung ketan, tapioka dan wijen lalu diaduk agar tercampur rata. Tambahkan santan demi sedikit sampai diaduk sampai didapatkan adonan yang sempurna (tidak terlalu kering atau lembek, yang penting bisa dicetak)
Selanjutnya panaskan wajan yang berisi banyak minyak, masukkan adonan ke dalam cetakan akar kelapa. Jadi sebaiknya kita cetak dan langsung goreng di wajan, hati-hati dalam melakukannya. Buat kue akar kelapa dengan panjang sekitar 4-5 cm atau sesuai selera anda.
Goreng sampai berubah warna menjadi keemasan. Angkat dan dinginkan lalu masukkan ke dalam toples tertutup agar lebih awet. Resep kue akar kelapa telah selesai, tinggal disajikan sebagai camilan yang renyah dan enak.
Resep kue ini terasa manis karena memakai gula, kalau ingin rasa yang gurih maka gula bisa diganti dengan keju. Kreasikan kue kering akar kelapa yang ala kamu 😊 Santap kue ini bersama dengan teh manis untuk kelezatan maksimal.
Baca juga: Resep Onde Onde Ketawa Pecah Dijamin Ngakak dan Empuk
Sekian artikel tentang Resep Kue Akar Kelapa yang Renyah dengan Biji Wijen. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!