Resep Cara Membuat Bumbu Sambal Kacang Siomay Enak

Resep bumbu kacang siomay yang enak konon berasal dari Bandung. Berbeda dengan sambal pecel, sambal kacang siomay memiliki tekstur lebih kental yang sedikit berminyak. Minyak ini bukan dari minyak goreng, melainkan minyak alami yang keluar dari kacang yang dipanaskan.

Cara membuat bumbu siomay ini boleh dibilang mudah, cukup menghaluskan kacang tanah bersama bumbu rempah rempah lalu sedikit diencerkan dengan air dan terakhir tinggal dipanaskan sampai mengeluarkan minyak. Biasanya selain dengan bumbu sambal kacang, kita menikmati siomay bersama dengan saus tomat, kecap manis dan perasan jeruk.


  • https://id.wikipedia.org/wiki/Siomai
  • https://www.facebook.com/permalink.php?story_fbid=790681527703658&id=788277084610769

Resep Bumbu Kacang Siomay

Bahan utama yang dipakai biasanya kacang tanah, cabe merah keriting, bawang putih, air, garam dan gula. Namun kadang ada yang memberikan kombinasi rasa asam yang didapat dari cuka, asam jawa, perasan jeruk limau bahkan pakai nanas. Beberapa resep bumbu siomay memakai tambahan ubi atau kentang agar sambal siomay lebih banyak, kacang tanah mahal tauuu!

Warna dari bumbu kacang yang dihasilkan ditentukan oleh bagaimana kita memasak kacang tanah. Kalau anda menggoreng si kacang maka hasilnya sambal terlihat lebih coklat sedangkan kalau disangrai hasilnya lebih putih.
Resep Cara Membuat Bumbu Sambal Kacang Siomay Enak
© twitter.com/birgitacaroline
Bahan Bumbu Kacang Siomay:
  • Kacang tanah 250 gram
  • Bawang putih 6 siung
  • Cabe merah 1 ons
  • Cabe rawit (kalau ingin lebih pedas) 10 buah
  • Gula merah disisir 4 sdm
  • Air asam jawa 3 sdm
  • Garam 1 sdt
  • Air 2 gelas +- 700 cc
Baca juga: Rahasia Resep Tahu Bakso Ungaran Bu Pudji dari Semarang
Cara Membuat Bumbu Kacang Siomay:
Pertama-tama goreng kacang tanah sampai garing lalu tiriskan agar tidak terlalu banyak minyak goreng. Sangrai sebentar bawang putih, cabe merah dan rawit sampai sedikit layu.

Haluskan kacang goreng sampai benar-benar halus, bisa memakai diuleg, ditumbuk, diblender ataupun memakai food processor. Haluskan pula bawang putih, cabe bersama dengan gula merah dan garam.

Siapkan panci di atas kompor, masukkan kacang halus, bumbu halus lalu tambahkan air sedikit demi sedikit agar kita bisa mendapatkan kekentalan sambal yang pas. Campurkan sampai merata lalu nyalakan kompor dengan api sedang.

Aduk-aduk sesekali agar sambal tidak mengerak di dasar panci. Rebus sambal kacang sampai mendidih lalu panaskan sebentar agar minyak nabati dari kacang bisa keluar. Minyak inilah yang memberikan rasa nikmat dari saus sambal siomay.

Resep bumbu siomay telah selesai, angkat dan dinginkan. Paling enak disajikan bersama siomay yang masih hangat. Rasa gurih pedas dari sambal berpadu dengan rasa kenyal yang benar-benar mantap. Selain sebagai siraman di siomay, kita bisa menggunakan sambal pada cilok dan batagor.


Biasanya kalau bumbu kacang masih terlalu encer bisa ditambahkan sedikit maizena untuk mengentalkannya. Hal ini bisa dilakukan kalau terlalu banyak memasukkan air pada sambal.

Baca juga: Resep Cara Membuat Sup Matahari Khas Solo yang Enak

Siomay dengan siraman saus kacang adalah kreasi dari orang Indonesia. Sebenarnya makanan ini berasal dari Cina yang dulunya dibuat dari daging babi cincang yang dibungkus dengan tepung terigu. Setelah dikukus dan matang, akan dihidangkan bersama dengan cuka dan kecap asin.

Sekian artikel tentang Resep Cara Membuat Bumbu Sambal Kacang Siomay Enak. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!