Cara Membuat Kecambah Kedelai Toge yang Menyehatkan

Cara membuat kecambah kedelai sebenarnya sangat sederhana, proses pembuatan toge pada dasarnya hanya membiarkan biji-bijian tumbuh menjadi tunas. Tugas kita adalah menyediakan nutrisi dan kondisi yang tepat.

Budidaya toge dilakukan untuk mencukupi kebutuhan sayur yang sering dijadikan bahan berbagai masakan Indonesia ini, sebut saja untuk soto, pecel, gado-gado, lumpia, rawon dll. Kecambah yang merupakan tunas tumbuhan muda dipercaya memiliki kandungan gizi yang tinggi


  • http://kabarhandayani.com/sarmi-dari-jual-kecambah-bisa-biayai-3-anak-dan-lakukan-umroh/
  • http://croplus.blogspot.sg/2013/02/cara-membuat-kecambah-kedelai.html

Cara Membuat Kecambah Kedelai

Dari beberapa biji-bijian yang sering dijadikan bahan utama pembuatan kecambah, ada dua yang paling populer yaitu kacang hijau dan kedelai. Kalau kita melihat dari segi bisnis, cara budidaya toge dari kedelai jauh lebih menguntungkan.
Cara Membuat Kecambah Kedelai
© pixabay.com
Kalau dilihat dari harga jual perkilo, kedua jenis toge ini tidak jauh beda namun dari harga beli bahan kedelai jauh lebih murah. Misal saja 1 kg kedelai cuma 7000 rupiah sedangkan 1 kg kacang hijau bisa 22.000 ribu lebih.

Kecambah kedelai bisa dijual sekitar 5000 rupiah per kilo, sedangkan setelah proses pembuatan 1 kg bibit kedelai bisa menjadi 3 kg. Bayangkan hanya dengan 1 kg saja kita bisa mendapatkan laba sekitar 8000, bisa dibilang lebih dari 100%.

Baca juga: Cara Membuat Nata de Coco Mulai dari Pembuatan Bibit

Cara membuat toge terbagi menjadi beberapa tahap yang semuanya harus dilakukan dengan higienis dan penuh kehati-hatian. Hal ini dilakukan agar biji bisa tumbuh dengan baik.

1
Pemilihan Bibit Kecambah
Langkah pertama yang kita lakukan setelah membeli kedelai adalah memilah biji baik dan jelek. Oh ya, sebaiknya membeli kedelai kecambah bukan kedelai bibit. Memang biji yang dipersiapkan untuk kecambah lebih mahal tapi hasilnya lebih bagus.

Proses pembersihan dilakukan dalam wadah besar lalu masukkan air bersih sampai biji terendam. Aduk-aduk seluruh biji di wadah sehingga akan ada kotoran dan biji berkualitas jelek (terlihat gepeng, kopong) yang mengapung, buang sampah tersebut. Biji yang terapung ini tidak akan bisa tumbuh, bisa dijadikan pakan ayam saja.

2
Perendaman
Setelah itu masukkan biji kedelai berkualitas baik yang sudah bersih ke dalam wadah. Tambahkan air sampai terendam seluruhnya, perendaman dilakukan 6-8 jam (semalaman). Lama tidaknya proses ditentukan oleh kualitas dan jenis bibit yang dipakai, ada biji yang mudah menyerap air dan ada yang butuh waktu lama. Setelah diproses, biji akan terlihat mekar lalu tiriskan. Langkah perendaman dari cara membuat kecambah kedelai telah selesai, mari lanjut ke tahap selanjutnya.

3
Penyemaian
Ketika biji kedelai sudah mekar langsung dilanjutkan ke proses penyemaian, kita bisa membuat tempat semai in dari ember yang diberi beberapa lubang kecil di dasarnya (alternatif lain adalah besek dari bambu). Letakkan wadah semai di tempat yang sedikit lembab juga tidak terkena sinar matahari secara langsung.

Biji yang sudah mekar tadi dimasukkan ke dalam tempat semai dan taruh di lokasi yang cukup tinggi agar tidak dimakan tikus. Siram bibit kedelai tersebut setiap 3 atau 4 jam sekali untuk menjaganya tetap lembab sekaligus menganti air yang sudah kotor dengan air bersih.

4
Pemanenan
Setelah tiga hari sejak proses perendaman, cara membuat toge ini akan menghasilkan kecambah panjang yang siap dikonsumsi. Jangan lupa dicuci dan dibuang selaput hijau yang menempel di biji toge.


Kebanyakan cara budidaya toge di Indonesia memang masih menggunakan cara manual, hal ini berbeda dengan teknik luar negeri. Tengok saja negara tetangga, Malaysia sudah menggunakan sistem penyiraman otomatis sehingga kita tidak perlu repot menyirami bibit toge tiap 3 jam sekali.

Cara membuat kecambah kedelai memang tidak butuh biaya mahal dan waktu yang lama. Tapi bukan berarti pasti 100% berhasil, kegagalan yang sering terjadi adalah kecambah membusuk. Hal ini dikarenakan pembuangan air di proses persemaian yang kurang baik. Kegagalan juga bisa terjadi kalau persemaian terlalu kering, hasilnya biji tidak akan tumbuh sempurna.

Baca juga: Cara Memasak Sarden Kaleng Agar Tidak Amis dan Enak

Sekian artikel tentang Cara Membuat Kecambah Kedelai Toge yang Menyehatkan. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!