Cara Membuat Es Kul Kul Pepaya Coklat Manis dan Enak

Cara membuat es kul kul sebenarnya simpel pake banget, cukup mencocolkan buah buahan ke dalam coklat cair dan diberi taburan meses. Triknya cuma bermain suhu saja, didinginkan dan dipanaskan. Walaupun mudah tapi kita butuh ketelatenan untuk melakukannya.

Es kul kul bisa digunakan sebagai camilan sehat karena bahan utamanya adalah buah-buahan yang kaya akan kandungan vitamin dan mineral. Cocok sekali disajikan buat anak-anak, mereka pun pasti suka karena ada lapisan coklat manis yang menggugah selera makan.


  • https://www.facebook.com/tastemadeid/videos/837283829738986/

Cara Membuat Es Kul Kul

Hampir semua buah-buahan bisa dipakai sebagai bahan es ini tapi yang paling populer adalah pisang, pepaya, melon, bengkoang bahkan semangka yang berair pun bisa olah jadi es kul kul. Di dalam artikel ini dapur (dot) website akan memberikan cara membuat es pepaya coklat, untuk es dari pisang sudah dibahas pada artikel sebelumnya Cara Membuat Es Pisang Coklat.

Pasti banyak yang heran saat pedagang memasukkan buah ke coklat cair kok lapisan coklatnya langsung beku, bagaimana ini bisa terjadi? Apakah ada trik sulapnya?

Memang ada trik khusus untuk ini, buah yang dipakai harus dibekukan dulu dan kita bisa menambahkan minyak goreng atau mentega agar coklat lebih cepat beku. Dengan titik beku yang naik, lapisan coklat bisa langsung memadat berkat suhu dingin dari buah.
Cara Membuat Es Kul Kul Pepaya Coklat Manis dan Enak
© twitter.com/deliaisna
Bahan Es Pepaya Coklat:
  • Pepaya matang 1 buah (pilih yang manis)
  • Coklat bubuk 1 sdm
  • Susu kental manis 1 bungkus (rasa coklat)
  • Minyak goreng 125 gram
  • Margarin 1 sdm
Cara Membuat Es Pepaya Coklat:
Pertama kupas pepaya dan cuci sampai bersih. Potong-potong memanjang lalu tusuk masing-masing potongan dengan tusuk sate atau stik es krim. Dinginkan dalam freezer agar membeku.

Setelah itu siapkan cairan pencelup. Ambil panci kecil lalu masukkan coklat, minyak goreng dan margarin, panaskan sebentar lalu angkat. Selanjutnya tambahkan susu kental manis dan aduk sampai merata.

Ambil pepaya beku dan sesegera mungkin celupkan ke dalam cairan coklat. Asalkan pepaya dalam keadaan dingin pasti lapisan coklat segera terbentuk. Untuk mempercantik tampilan es kita bisa menaburkan meses dan bubuk kacang. Cara membuat es kul kul buah telah selesai, siap disajikan selagi dingin, rasanya manis dan empuk bisa memanjakan lidah kita.


Untuk menjaga lapisan coklat tetap padat kita bisa memasukkannya dalam freezer. Es pepaya coklat yang disimpan dengan baik bisa bertahan lebih dari sebulan. Untuk celupan jangan disimpan dalam kulkas karena cairan ini sangat mudah beku.

Agar lebih menarik jangan hanya memotong-motong buah saja, kita bisa mengkreasikan buah menciptakan bentuk tertentu misal bentuk hati, kotak, segitiga dll. Pastinya hal ini gampang dilakukan dengan kekuatan imajinasi, ajak anak-anak melakukannya.

Bisnis es kul kul bisa menjadi pilihan bagi anda yang ingin memulai usaha. Banyak anak yang suka dengan rasa manis coklat dan orang tua suka dengan gizi dari buah. Tidak heran dibeberapa kota ada saja penjual es kul kul, terutama si es pisang coklat.

Baca juga: Cara Membuat Es Krim Kuburan Mantan Paling Kekinian

Sekian artikel tentang Cara Membuat Es Kul Kul Pepaya Coklat Manis Enak. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!