Resep dan Cara Membuat Es Wawan Sederhana Untuk Dijual

Ingin tahu cara membuat es wawan? Jawabannya silahkan tanyakan saja ke si Wawan hehe :) Sebenarnya es ini adalah jajanan sejenis es potong yang dibungkus dengan plastik khusus. Plastik es wawan mirip sekali dengan es yang terkenal jaman sekarang yaitu Kiko, berbentuk tongkat yang bisa dipisah menjadi dua.

Es dengan logo seorang kurcaci ini sangat terkenal di jamannya (sekitar tahun 90-an). Mungkin hanya orang yang tinggal di Jawa Timur yang tahu es wawan karena pusat produksinya di Pandaan. Sayang sekarang sudah jarang sekali pedagang yang menjualnya, so kalau kangen dengan jajanan ini maka lebih baik mencoba membuat sendiri di rumah.


  • https://www.facebook.com/photo.php?fbid=10204434837899729&set=gm.1624012841171416&type=3

Cara Membuat Es Wawan

Perlu diingat resep es wawan ini bukanlah resep asli dari si empunya.
Cara Membuat Es Wawan
Berbeda dengan es Kiko yang terasa asam, es wawan memiliki rasa manis dan terasa lembut di mulut. Rasa dan tekstur tersebut didapat dari kandungan susu dan gula. Es wawan biasanya dijual dengan berbagai macam rasa seperti susu coklat, melon, stroberi. Untuk mendapatkan kombinasi rasa di atas kita bisa menggunakan produk Pop Ice, dalam minuman instant ini sudah ada susu + gula + varian rasa buah.

Es wawan bukan es wawan namanya jika tidak disajikan dalam bungkus plastik khusus. Plastik ini bisa dibeli di grosir plastik dekat rumah, bilang saja beli plastik es wawan. Jika memang tidak ada, kita bisa beli secara Online di Tokopedia, search dengan kata kunci "plastik es wawan". Untuk harga sekitar Rp. 200.000 per 1 bal (isi +- 1000 bungkus), kalau eceran sekitar Rp. 200 /bungkus.

Baca juga: Cara Membuat Es Lilin yang Empuk

Bahan Es Wawan:
  • Pop ice 1 bungkus, rasa sesuai selera
  • Air 500 ml
  • Gula pasir 2 sdm, lebih baik lagi pakai gula cair.
    Baca Cara Membuat Gula Cair
Resep Membuat Es Wawan:
Ambil blender dan masukkan pop ice, air dan gula manis ke dalamnya. Nyalakan blender sampai semua tercampur.

Plastik khusus es wawan memiliki lubang kecil, cukup tricky untuk memasukan air ke dalamnya. Untuk itu kita bisa menggunakan botol dengan ujung runcing, misal saja botol kecap.

Setelah semua larutan pop ice dimasukkan ke dalam plastik es wawan, kita tutup ujung plastik dengan sealer. Sealer yang mini harganya tidak sampai 50 ribu rupiah kok. Kalau tidak ada sealer, bisa menggunakan pencatok rambut tapi perlu hati-hati jangan sampai plastik memeleh.

Kalau sudah tertutup rapat tinggal dimasukkan ke dalam kulkas sampai membeku. Setelah beku kita bisa menikmatinya sambil bernostalgia masa-masa SD dulu. Es wawan yang telah jadi bisa disimpan dalam freezer dan mampu bertahan beberapa bulan dengan suhu yang stabil.


Satu plastik es bisa diisi 100ml liter air, maka resep es wawan di atas hanya cukup untuk 5 bungkus. Kalau dihitung-hitung modal untuk membuat es wawan di atas tidak sampai Rp.2500, kalau dijual seribu perbungkus kita sudah untung 100%. So, tidak ada salahnya mencoba bisnis es ini.

Jika anda ingin membeli es wawan, coba saja tanyakan ke toko kelontong di daerah Jawa Timur seperti Surabaya, Pasuruan, Gresik dan Madiun. Kalau beruntung mungkin kita bisa menemui pedagang es wawan keliling.

Sekian artikel tentang Resep dan Cara Membuat Es Wawan Sederhana Untuk Dijual. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!