Cara Membersihkan Rice Cooker yang Bau dengan Cepat

Rice cooker anda bau busuk? Nasi cepat basi? Pasti anda belum tahu cara membersihkan rice cooker dengan benar. Sekarang kehadiran alat elektronik penanak nasi ini memang memudahkan ibu rumah tangga. Sayang karena setiap hari dipakai, mereka tidak sempat untuk merawat rice cooker.

Kebanyakan dari kita akan cuek dengan keadaan alat menanak nasi tersebut, baru panik setelah muncul masalah sebut saja tercium bau tidak sedap, nasi cepat basi, nasi lengket dengan panci ataupun panas kurang maksimal. Benar kan?

Sebaiknya kita harus membersihkan kita secara teratur, faktanya yang menentukan awet tidaknya sebuah rice cooker bukanlah merk atau harga yang mahal, melainkan perawatan yang baik. Baca juga artikel sebelumnya Daftar Harga Magic Com Terbaru Berbagai Merk



  • http://www.astinastanti.com/2015/12/cara-membersihkan-rice-cooker.html 
  • http://www.karaterice.com/how-to-clean-a-rice-cooker/

Cara Membersihkan Rice Cooker

Sebelum kita membersihkan bagian dalam rice cooker sebaiknya cabut kabel dari sumber listrik lalu diamkan beberapa agar suhu menurun. Cara merawat rice cooker memang sedikit tricky karena ada beberapa bagian yang tidak bisa dicuci dan ada yang mudah sekali lecet.
Jangan menunggu rice cooker bermasalah baru dibersihkan, sebaiknya lakukan pembersihkan setelah pemakaian.
1
Membersihkan Panci
Angkat panci dari body penanak nasi lalu rendam dengan air (untuk hasil terbaik perendaman dengan air hangat dan sabun cuci piring). Hal ini dilakukan agar kita lebih mudah membersihkan kerak nasi yang menempel.

Setelah direndam, gunakan busa lembut untuk menghilangkan nasi. Lakukan gerakan mengosok pelan-pelan, jangan sampai merusak lapisan anti lengket. Saat sudah terlihat bersih, bilas menggunakan air mengalir lalu keringkan.
2
Membersihkan Tutup Rice
Tutup sangat penting sekali untuk mengatur jumlah uap air dalam alat menanak nasi, keadaannya yang kotor sering membuat nasi cepat basi. Cara menghilangkan bau pada rice cooker dilakukan di bagian ini.

Pertama-tama gunakan lap kering untuk mengelap semua uap air yang menempel di logam bundar pipih penampung uap. Pastikan tidak ada air yang tersisa. Jika diperlukan gunakan air hangat dan sabun cuci piring untuk menghilangkan noda uap nasi yang menempel kuat.

Cek lubang uap, gunakan lap untuk menyeka air di sana. Lubang ini sangat penting, pastikan tidak ada benda yang menghalangi jalan uap air dari dalam. Pada beberapa merk magic com, bagian ini bisa diputar dan diangkat, kalau bisa lakukan saja untuk pembersihan menyeluruh.

Pada jenis tertentu ada bagian penampung uap yang lama-lama jadi air, setelah terlihat penuh segera buang air didalamnya.
3
Membersihkan Bagian Dalam
Saat mengambil nasi di rice cooker dengan buru-buru sering kali ada sedikit nasi yang menempel di pinggiran dan ada juga yang jatuh ke bagian dalam.
Cara Membersihkan Rice Cooker
© chowstatic.com
Bagian dalam ini berdekatan dengan elemen pemanas yang rentan rusak jika terkena air. Ambillah air hangat yang dicampur dengan sabun cuci piring, celupkan kain lap lalu peras airnya selanjutnya gunakan untuk menyeka semua kotoran yang menempel di bagian dalam. Diamkan sampai kering sebelum dipakai kembali.
4
Membersihkan Body Luar
Sangat mudah dilakukan dan tidak beresiko, langsung saja gunakan lap kain lembab untuk menghapus kotoran yang menempel.

Cara membersihkan rice cooker telah selesai, alat penanak nasi kita sudah bisa digunakan kembali. Saat ini banyak sekali model dan merk rice cooker, coba cek lah buku manual sebelum melakukan tutorial di atas.
Tips agar bau lebih cepat hilang, gunakan sabun cuci piring yang beraroma lemon atau jeruk nipis, kedua bahan ini efektif sekali menghilangkan bau tidak sedap

Cara Merawat Rice Cooker

Selain selalu menjaga kebersihan, perawatan rice cooker lain yang dapat anda lakukan agar awet dan tahan lama adalah,
  • Jangan mencuci beras di panci rice cooker, panci ini memiliki fungsi anti lengket yang sekaligus menjaga suhu agar merata. Beras yang sedikit keras sering menyebabkan goresan kecil di lapisan anti lengket tersebut.

    Sebaiknya pencucian beras dilakukan di panci lain, setelah bersih baru dimasukkan ke panci khusus rice cooker.
  • Jangan terlalu lama membuka tutup rice cooker terutama saat masih tersambung dengan aliran listrik. Setelah mengambil nasi ya langsung ditutup saja.
  • Jangan menaruh benda di atas tutup, dimaksudkan agar tidak menutupi lubang udara tempat uap keluar. Saat proses menanak sebaiknya jangan dekati lubang tersebut karena mengeluarkan uap panas.
  • Jauhkan rice cooker dari sumber panas, seperti dekat kompor, kulkas ataupun sinar matahari langsung.
  • Masak nasi sesuai kapasitas, sebaiknya menanak nasi jangan terlalu sedikit tapi jangan pula terlalu penuh. Inilah pentingnya memilih rice cooker yang tepat dengan kebutuhan keluarga anda.
Baca juga: Tips Memilih Magic Com Terbaik.

Jika ada komponen yang rusak seperti, karet silicon di tutup mulai kendor, panci penyok, lampu tidak menyala dll maka segeralah menghubungi tukang servis agar kerusakan tidak menyebar tambah parah.

Sekian artikel tentang Cara Membersihkan Rice Cooker yang Bau dengan Cepat. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!