Resep Tahu Kipas Isi Udang Renyah ala Pondok Laguna

Resep tahu kipas isi udang yang terkenal bisa didapatkan di pondok laguna di kawasan jalan batu tulis raya, Jakarta Pusat. Konon rasanya sangat enak dengan isian udang yang menghasilkan aroma sedap. Tidak heran jika resto tersebut selalu ramai pengunjung.

Seperti namanya tahu kipas memiliki bentuk mirip kipas, walaupun tidak mirip banget. Pada dasarnya jajanan satu ini adalah jenis tahu isi goreng yang di dalamnya dimasukkan seafood dan sayuran. Balutan tipis tepung menyelimuti tahu terasa sangat kres saat digigit. Disajikan bersama cocolan sambal pedas dapat membuat penikmatnya mau lagi dan lagi


  • https://www.facebook.com/HappySoyaOil/photos/a.641168709282665.1073741828.627223147343888/913590668707133/?type=3

Resep Tahu Kipas

Bahan untuk membuat tahu kipas tidak berbeda dengan tahu isi pada umumnya, namun disarankan menggunakan tahu sumedang agar hasilnya lebih enak. Untuk resep ala Laguna, kita harus memasukkan daging udang, jamur kuping dan saus tiram, bahan lain dapat disesuaikan selera.
Resep Tahu Kipas Isi Udang Renyah ala Pondok Laguna
© twitter.com/ViranisaAmalia
Bahan Tahu Kipas Renyah:
  • Tahu 10 buah 
  • Udang 100 gram, bersihkan dengan mengupas kulit dan biarkan ekornya
  • Jamur kuping 50 gram, iris
  • Wortel 1 buah besar, parut kasar
  • Bawang putih 3 siung, cincang halus
  • Bawang bombay separuh, cincang halus
  • Daun bawang 1 batang, iris tipis
  • Saus tiram 2 sdm
  • Saus tomat 1 sdt
  • Lada 1/2 sdt
  • Garam 1/2 sdt
  • Kaldu ayam instant sesuai selera
  • Minyak goreng secukupnya
  • Pencelup:
    • Tepung terigu 100 g
    • Tepung beras 2 sdm
    • Penyedap rasa 1/2 sdm
    • Air kurleb 200 ml
Baca juga: Resep Weci atau Heci Tradisional dengan Sayur Wortel Enak

Cara Membuat Tahu Kipas Isi Udang:
Pertama-tama kita buat isian, tumis irisan bawang putih dan bawang bombay sampai tercium bau harum. Selanjutnya tambahkan udang yang telah dibersihkan, masak sampai udang berubah warna.

Tambahkan sayuran berupa jamur, wortel dan daun bawang, aduk-aduk sampai rata. Masukkan saus tiram, saus tomat, garam, lada, dan kaldu ayam, tes rasa dan masak terus hingga matang, angkat dan sisihkan.

Ambil tahu goreng, gunakan pisau untuk membuat sayatan pada bagian tengah tahu. Ambil sekitar 1 sdm isian tadi lalu selipkan ke dalam tahu, masukkan udang dan biarkan bagian ekor terlihat keluar. Lakukan langkah ini sampai semua isian habis dimasukkan ke dalam tahu.

Campurkan tepung terigu, tepung beras dan penyedap rasa, tambahkan air sedikit sambil terus diaduk hingga mendapatkan adonan celupan yang sedikit encer. Tes rasa kalau masih kurang asin, tambahkan sedikit garam.

Siapkan wajan berisi minyak lalu panaskan. Celupkan tahu yang telah diisi ke dalam tepung pencelup sampai tertutup tepung seluruhnya. Goreng menggunakan minyak yang sudah panas sampai berubah warna menjadi kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.


Resep tahu kipas isi udang telah selesai, selanjutnya tinggal disajikan bersama dengan saus sambal ekstra pedas. Gorengan ini memiliki kulit yang renyah dengan isian gurih yang didapatkan dari kombinasi udang dan jamur kuping

Dari resep di atas pasti sudah menjawab pertanyaan "Mengapa tahu kipas jauh lebih mahal dari tahu isi biasanya?". Bahan yang berkualitas lah yang menjadi faktor utama. Selain di pondok Laguna biasanya tahu kipas dapat ditemui dengan mudah di resto yang menyajikan masakan Sunda.

Baca juga: Resep Ote Ote Porong Asli dengan Isi Daging Ayam Enak

Sekian artikel tentang Resep Tahu Kipas Isi Udang Renyah ala Pondok Laguna. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!