Resep daun singkong padang biasanya diolah bersama ikan teri, santan dan bumbu gulai. Hasilnya adalah sayur empuk dengan kuah yang terasa kental, gurih dan pedas. Kombinasi ini menciptakan rasa yang luar biasa maka tidak heran jika banyak yang menyukainya.
Hal yang harus diperhatikan ketika membuat masakan ala padang ini adalah menghilangkan rasa pahit daun singkong. Tenang caranya mudah tidak sesulit pada daun pepaya, kita cukup mencuci bersih lalu diremas-remas dengan garam kemudian baru direbus. Bumbu gulai yang kaya rempah juga dapat menyamarkan rasa pahit tersebut.
Bahan Gulai Daun Sinkong Padang:
Pertama-tama kita buang tangkai daun singkong, cuci bersih daun lalu diremas-remas dengan garam. Selanjutnya kita rebus daun singkong sampai terlihat layu namun masih hijau. Angkat, tiriskan dan potong kecil sesuai selera. Untuk teri tinggal digoreng sebentar sampai kering.
Haluskan semua bumbu yang harus dihaluskan. Ambil wajan dengan sedikit minyak lalu tumis bumbu halus bersama jahe, lengkuas dan daun salam. Setelah tercium bau harum, masukkan gula, garam dan gula jawa.
Tambahkan daun singkong bersama air dan santan. Koreksi rasa lalu tambahkan setengah dari teri yang dipersiapkan (setengahnya lagi akan dipakai taburan agar kriuknya masih terasa). Panaskan sebentar sampai daun lebih empuk.
Resep daun singkong Padang telah selesai, selanjutnya tinggal ditata dalam mangkuk sayur dan jangan lupa ditaburi ikan teri goreng. Paling enak dimakan selagi hangat bersama dengan nasi putih hangat. Diberi tambahan sambal juga makin mantap jika kuah dirasa masih kurang pedas.
Daun singkong yang merupakan bahan utama bisa anda dapatkan dengan mudah di pasar ataupun supermarket terdekat. Buat yang tinggal di pedesaan tentu lebih mudah lagi karena tinggal memetik sendiri. Pilihlah daun yang masih muda lalu diamkan sekitar semalam agar getah pahit sedikit berkurang.
Dalam resep di atas juga sering digunakan jantung pisang lho. Si onthong pisang yang memiliki tekstur berserat ini akan terasa mirip daging ketika digigit. Bersama dengan kuah gulai ala Padang maka banyak yang menyangka ini gulai daging. Buat yang ingin mempersiapkan jantung pisang, bisa cek di Cara Memasak Jantung Pisang agar Tidak Pahit.
Sekian artikel tentang Resep Daun Singkong Padang dengan Santan dan Teri. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!
Hal yang harus diperhatikan ketika membuat masakan ala padang ini adalah menghilangkan rasa pahit daun singkong. Tenang caranya mudah tidak sesulit pada daun pepaya, kita cukup mencuci bersih lalu diremas-remas dengan garam kemudian baru direbus. Bumbu gulai yang kaya rempah juga dapat menyamarkan rasa pahit tersebut.
Resep Daun Singkong Padang
Kuah gulai yang dibuat tidak jauh berbeda dengan gulai versi daging, seperti kunyit, bawang merah, bawang putih, cabe dll. Bedanya cuma pada bahan utama yaitu daun singkong. Terakhir diberi sedikit ikan teri untuk menambah rasa. Biasanya yang dipakai adalah teri Medan.© fb.com/yeni.apriani.5454 |
- Daun singkong 1 ikat
- Teri medan 1/2 ons
- Santan 200 ml
- Lengkuas 2 ruas (digeprek)
- Jahe 1 ruas (digeprek)
- Gula secukupnya
- Garam secukupnya
- Gula jawa secukupnya
- Bumbu dihaluskan:
- Bawang merah 6 siung
- Bawang putih 4 siung
- Cabe keriting 5 buah
- Cabe rawit 5 buah
- Ketumbar 1 sdt (disangrai)
- Kemiri 3 buah (disangrai)
- Kunyit 2 cm (bakar)
Pertama-tama kita buang tangkai daun singkong, cuci bersih daun lalu diremas-remas dengan garam. Selanjutnya kita rebus daun singkong sampai terlihat layu namun masih hijau. Angkat, tiriskan dan potong kecil sesuai selera. Untuk teri tinggal digoreng sebentar sampai kering.
Haluskan semua bumbu yang harus dihaluskan. Ambil wajan dengan sedikit minyak lalu tumis bumbu halus bersama jahe, lengkuas dan daun salam. Setelah tercium bau harum, masukkan gula, garam dan gula jawa.
Tambahkan daun singkong bersama air dan santan. Koreksi rasa lalu tambahkan setengah dari teri yang dipersiapkan (setengahnya lagi akan dipakai taburan agar kriuknya masih terasa). Panaskan sebentar sampai daun lebih empuk.
Resep daun singkong Padang telah selesai, selanjutnya tinggal ditata dalam mangkuk sayur dan jangan lupa ditaburi ikan teri goreng. Paling enak dimakan selagi hangat bersama dengan nasi putih hangat. Diberi tambahan sambal juga makin mantap jika kuah dirasa masih kurang pedas.
Daun singkong yang merupakan bahan utama bisa anda dapatkan dengan mudah di pasar ataupun supermarket terdekat. Buat yang tinggal di pedesaan tentu lebih mudah lagi karena tinggal memetik sendiri. Pilihlah daun yang masih muda lalu diamkan sekitar semalam agar getah pahit sedikit berkurang.
Dalam resep di atas juga sering digunakan jantung pisang lho. Si onthong pisang yang memiliki tekstur berserat ini akan terasa mirip daging ketika digigit. Bersama dengan kuah gulai ala Padang maka banyak yang menyangka ini gulai daging. Buat yang ingin mempersiapkan jantung pisang, bisa cek di Cara Memasak Jantung Pisang agar Tidak Pahit.
Sekian artikel tentang Resep Daun Singkong Padang dengan Santan dan Teri. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!