Resep Cara Membuat Es Buto Ijo Spesial Khas Kediri

Cara membuat es buto ijo sering dibilang berasal dari kota Kediri. Apa yang anda pikirkan saat mendengar kata es buto ijo? Namanya unik dan aneh! Yang jelas ini bukanlah minuman dingin yang dibuat buto ijo, makhluk gaib raksasa yang seluruh tubuhnya berwarna hijau.

Penamaan resep buto ijo diambil karena kebanyakan bahan yang dicampurkan berwarna hijau. Dilihat dari proses pembuatan, es buto ijo boleh dibilang salah satu jenis es campur. Bedanya ya warna hijau dominan yang menciptakan nuansa lebih segar jika dibandingkan es campur pada umumnya.


  • http://surabaya.tribunnews.com/2014/11/25/ternyata-ini-asal-muasal-es-buto-ijo-itu

Resep Es Buto Ijo

Untuk menciptakan warna hijau di minuman,  kita bisa menggunakan sirup melon sebagai pemanis. Sedangkan isian boleh menggunakan kacang hijau dan buah melon. Bisa juga menambahkan agar-agar yang berwarna hijau.

Kita bisa memakai buah seperti manga muda, timun, pepaya dll. Karena kombinasi berbagai buah ini ada orang yang menyebut es buto ijo sebagai rujak buah dengan kuah manis. Kreasikan saja bahan yang ada di dapur anda.

Satu hal lagi yang bisa membuat es anda lebih hijau adalah penyajian es dalam mangkok dan sendok dengan warna hijau. Biasanya di kedai franchise es buto ijo selalu begitu.
Resep Cara Membuat Es Buto Ijo Spesial Khas Kediri
© fb.com/dian.n.rahman
Bahan Es Buto Ijo:
  • Kacang hijau 150 gram
  • Melon 100 gram, potong dadu
  • Kelapa muda, kerok memanjang
  • Sagu mutiara 2 sdm
  • Biji selasih 3 sdm
  • Sirup rasa melon sesuai selera
  • Susu kental manis (putih) sesuai selera
  • Es batu secukupnya, diserut
Baca juga: Resep Es Oyen Bandung dan Sejarah Cara Membuatnya

Cara Membuat Es Bujo Ijo:
Pertama-tama rendam kacang hijau dalam air selama semalam, selanjutnya rebus sampai benar-benar empuk. Setelah itu rebus mutiara instant sampai matang. Biji selasih direndam sampai terlihat mengembang.

Taruh kacang hijau, sagu mutiara, melon, kelapa muda dan biji selasih ke dalam mangkok. Selanjutnya masukkan es serut di atasnya, terakhir siramkan sirup dan susu kental manis sesuai selera.

Resep es buto ijo khas Kediri telah selesai. Jangan lupa diaduk-aduk dulu sebelum disantap agar rasa manisnya merata. Sangat cocok disajikan saat cuaca sedang panas.

Asal Usul Nama Buto Ijo

Waralaba es buto ijo sudah menyebar di daerah jawa sebut saja Semarang, Boyolali, Sidoarjo, Solo dan kota besar lainnya. Kita bisa menemui gerobak pedagang di pinggiran jalan ataupun dekat hypermart.

Tapi tahukah anda bagaimana sejarah nama buto ijo? Alkisah penjual es buto ijo bernama Roni dan istrinya yang cantik, Yayuk. Mereka berdua membuka kedai pasar Bandar,  jl Kyai Ahmad Dahlan, Kediri.

Sebenarnya nama buto bukan diambil dari nama raksasa gaib, melainkan nama panggilan ibu dari mas Roni. Karena nama suaminya adalah Jito, maka si ibu sering dipanggil dengan nama Bu Jito atau Bu To. Sedangkan Ijo dari bahasa Jawa, Hijau yang merupakan warna dominan dari es campur buatan Roni x Yayuk.

Baca juga: Resep Es ABCD Upin Upin atau Ais Kacang dari Malaysia

Sekian artikel tentang Resep Cara Membuat Es Buto Ijo Spesial Khas Kediri. Jika ada saran, pertanyaan ataupun share pengalaman, silahkan menuliskan di kolom komentar. Jangan lupa share artikel ini kepada teman-temanmu. Terima kasih!